Rabu, 27 Januari 2021

peREmpuan (Review Buku)


𝕭𝖑𝖚𝖗𝖇
𝘋𝘶𝘢 𝘱𝘶𝘭𝘶𝘩 𝘦𝘯𝘢𝘮 𝘵𝘢𝘩𝘶𝘯 𝘴𝘦𝘵𝘦𝘭𝘢𝘩 𝘬𝘦𝘮𝘢𝘵𝘪𝘢𝘯 𝘙𝘦;, 𝘔𝘦𝘭𝘶𝘳 𝘬𝘦𝘮𝘣𝘢𝘭𝘪 𝘬𝘦 𝘵𝘢𝘯𝘢𝘩 𝘢𝘪𝘳 𝘥𝘦𝘯𝘨𝘢𝘯 𝘨𝘦𝘭𝘢𝘳 𝘗𝘩𝘋 𝘵𝘦𝘳𝘴𝘢𝘯𝘥𝘢𝘯𝘨 𝘥𝘪 𝘣𝘦𝘭𝘢𝘬𝘢𝘯𝘨 𝘯𝘢𝘮𝘢𝘯𝘺𝘢. 𝘚𝘦𝘫𝘶𝘮𝘭𝘢𝘩 𝘵𝘢𝘯𝘺𝘢 𝘪𝘢 𝘣𝘢𝘸𝘢 𝘱𝘶𝘭𝘢𝘯𝘨: 𝘚𝘪𝘢𝘱𝘢 𝘴𝘦𝘣𝘦𝘯𝘢𝘳𝘯𝘺𝘢 𝘪𝘣𝘶 𝘬𝘢𝘯𝘥𝘶𝘯𝘨𝘯𝘺𝘢? 𝘉𝘦𝘵𝘶𝘭𝘬𝘢𝘩 𝘪𝘣𝘶𝘯𝘺𝘢 𝘥𝘪𝘱𝘦𝘳𝘫𝘶𝘢𝘭𝘣𝘦𝘭𝘪𝘬𝘢𝘯, 𝘥𝘪𝘱𝘢𝘬𝘴𝘢 𝘮𝘦𝘯𝘫𝘢𝘥𝘪 𝘱𝘦𝘭𝘢𝘤𝘶𝘳 𝘭𝘦𝘴𝘣𝘪𝘢𝘯? 𝘈𝘱𝘢 𝘱𝘦𝘯𝘺𝘦𝘣𝘢𝘣 𝘬𝘦𝘮𝘢𝘵𝘪𝘢𝘯 𝘪𝘣𝘶𝘯𝘺𝘢 𝘺𝘢𝘯𝘨 𝘵𝘦𝘳𝘢𝘮𝘢𝘵 𝘵𝘳𝘢𝘨𝘪𝘴 𝘪𝘵𝘶? 𝘏𝘦𝘳𝘮𝘢𝘯 𝘮𝘦𝘯𝘺𝘢𝘮𝘣𝘶𝘵 𝘬𝘦𝘥𝘢𝘵𝘢𝘯𝘨𝘢𝘯 𝘔𝘦𝘭𝘶𝘳 𝘥𝘦𝘯𝘨𝘢𝘯 𝘳𝘪𝘴𝘢𝘶. 𝘏𝘢𝘳𝘶𝘴𝘬𝘢𝘩 𝘳𝘢𝘩𝘢𝘴𝘪𝘢 𝘺𝘢𝘯𝘨 𝘪𝘢 𝘱𝘦𝘯𝘥𝘢𝘮 𝘭𝘦𝘣𝘪𝘩 𝘥𝘢𝘳𝘪 𝘴𝘦𝘱𝘦𝘳𝘦𝘮𝘱𝘢𝘵 𝘢𝘣𝘢𝘥 𝘪𝘵𝘶 𝘥𝘪𝘶𝘯𝘨𝘬𝘢𝘱? 𝘛𝘪𝘥𝘢𝘬𝘬𝘢𝘩 𝘩𝘢𝘭 𝘪𝘵𝘶 𝘢𝘬𝘢𝘯 𝘮𝘦𝘮𝘪𝘤𝘶 𝘔𝘦𝘭𝘶𝘳 𝘶𝘯𝘵𝘶𝘬 𝘮𝘦𝘮𝘣𝘢𝘭𝘢𝘴 𝘥𝘦𝘯𝘥𝘢𝘮? 𝘔𝘦𝘯𝘨𝘢𝘱𝘢 𝘣𝘶𝘬𝘶 𝘬𝘦𝘩𝘪𝘥𝘶𝘱𝘢𝘯 𝘱𝘦𝘳𝘦𝘮𝘱𝘶𝘢𝘯 𝘩𝘢𝘳𝘶𝘴 𝘴𝘢𝘳𝘢𝘵 𝘴𝘦𝘭𝘰𝘬𝘢 𝘭𝘶𝘬𝘢?

📖
peREmpuan adalah sekuel dari novel Re; yang diangkat dari kisah nyata.
Lalu apakan novel peREmpuan ini juga merupakan kisah nyata?

Didalam novel ini kita bisa mengenal lebih dalam akan sosok Melur, putri semata wayang Alm.Re; Melur, menurut pandanganku adalah sosok perempuan yang cerdas, kritis, tangguh dan tegar.

Melur dengan segala kegelisahan dan keingintahuan tentang kehidupan ibu kandungnya, memaksanya untuk mencari tahu segala tentang ibunya. Apa yang dirasakan Melur, ketika semuanya terungkap membuatku merasa sesak didada. Akupun ikut merasakan kesedihan, kegelisahan, rasa sakit hati Melur.
Tetapi disisi lain, aku juga penasaran dengan Sekar, istri Herman. Bagaimana cara Sekar untuk berdamaj dengam cerita masa lalu suaminya? Dengan cerita cinta suaminya dulu? Aku salut juga dengan Sekar, karena sikapnya yang begitu menyanyangi Melur.
Sekar menyebut Melur wujud nyata "Habis Gelap Terbitlah Terang". Dari kegelapan menuju cahaya. 

Ada banyak pesan dan ilmu yang disampaikan di novel ini. Tentang teori kriminologi, tentang teori pemidanaan. Tak hanya itu, penulis juga menyampaikan pesan agama yang tidak terkesan menggurui. Perbincangan antara Melur dan Herman yang berbobot juga membuatku semakin tertarik untuk terus membaca halaman per halaman.

Sejujurnya novel ini membuatku penasaran, kalau tokoh Rere benar adanya. Apakah Melur pun juga?
Sebuah kejutan diakhir cerita yang sukses membuatku semakin menebak nebak tentang Melur. Sebuah tanda tanya besar.

Judul: peREmpuan 
Penulis: Maman Suherman 
Penerbit: Jakarta, POP 
Tahun: 2016
Halaman: 189 Hlm; 13,5 x 20 cm 
ISBN 9786026208323


Review Novel Re;
⬇️⬇️⬇️

Selasa, 26 Januari 2021

Nevermoor The Trials of Morrigan Crow (Review Buku)


Judul: 𝐍𝐞𝐯𝐞𝐫𝐦𝐨𝐨𝐫 𝐓𝐡𝐞 𝐓𝐫𝐢𝐚𝐥𝐬 𝐨𝐟 𝐌𝐨𝐫𝐫𝐢𝐠𝐚𝐧 𝐂𝐫𝐨𝐰 Penulis: 𝐉𝐞𝐬𝐬𝐢𝐜𝐚 𝐓𝐨𝐰𝐧𝐬𝐞𝐧𝐝 
𝐏𝐞𝐧𝐞𝐫𝐣𝐞𝐦𝐚𝐡: 𝐑𝐞𝐧𝐢 𝐈𝐧𝐝𝐚𝐫𝐝𝐢𝐧𝐢 
𝐄𝐝𝐢𝐭𝐨𝐫: 𝐘𝐮𝐥𝐢 𝐏𝐫𝐢𝐭𝐚𝐧𝐢𝐚 
Penerbit: 𝐌𝐢𝐳𝐚𝐧 𝐅𝐚𝐧𝐭𝐚𝐬𝐢 
Tahun: 𝟐𝟎𝟏𝟕 
Halaman: 𝟒𝟔𝟒 𝐡𝐥𝐦; 𝟐𝟐𝐜𝐦 
 𝐈𝐒𝐁𝐍 𝟗𝟕𝟖𝟔𝟎𝟐𝟑𝟖𝟓𝟑𝟓𝟕𝟏
.
Morrigan Crow tahu dia akan mati saat berulang tahun ke-12, tepat pada hari Eventide. Seperti halnya anak-anak lain yang lahit pada tahun yang sama, dia dituduh sebagai penyebab semua kesialan di kotanya, dari kematian, cuaca buruk, kekalahan dalam lomba, sampai makanan basi.
Namun, siapa sangka Eventide tiba satu tahun lebih cepat? Dan, siapa sangka pula, bukannya Maut, malah Jupiter North yang menjemputnya, membawa Morrigan kabur ke kota rahasia, Nevermoor.
.
Morrigan Crow "dicap" sebagai anak terkutuk. Morrigan selalu menjadi kambing hitam dalam segala permasalahan yang terjadi di kotanya. Ayah Morrigan adalah kanselir Great Wolfacre, yang terbesar di antara keempat negara bagian Republik Wintersea. Ayahnya adalah orang yang penting dan selalu sibuk. Dia jg mempunyai ibu Tiri. Hal ini yang menyebabkan Morrigan selalu kesepian, dan kurang bahagia.
Sampai suatu ketika, dia "diculik" oleh Jupiter North dan mengajaknya ke Nevermoor, Negeri Bebas.
.
Jupiter, sebagai pengayom Morrigan, mengajaknya untuk mengikuti seleksi sebagai anggota Wundrous Society. Hanya sembilan anak yang akan diterima di akademi bergengsi bagi anak-anak berbakat. 
Lalu, apa bakat terpendam yang dimiliki Morrigan Crow? 
Bagaimana dia bisa bersaing dengan anak-anak hebat lainnya?
Hanya satu yang diinginkan Morrigan, dia hanya menginginkan tempat yang bisa disebutnya rumah, orang-orang yang bisa dianggapnya sahabat dan keluarga.
.
Tapi disamping itu semua, ternyata Morrigan diincar oleh Jones Squall yang ternyata adalah Wundersmith, musuh dari semua penduduk Nevermoor.
.
Ibarat kalau di Harry Potter, Jupiter adalah Dumbledore. Dan Jones Squal adalah Voldemort 😁
.
"Kau tadi menanyakan apakah kutukan adalah bakatmu? Apa keahlianmu adalah mendatangkan kecelakaan? Camkan perkataanku ini:  𝘒𝘢𝘶 𝘣𝘶𝘬𝘢𝘯 𝘬𝘶𝘵𝘶𝘬𝘢𝘯 𝘣𝘢𝘨𝘪 𝘴𝘪𝘢𝘱𝘢-𝘴𝘪𝘢𝘱𝘢, Morrigan Crow. Sedari awal juga tidak pernah".
.
Novel fantasi ini membuatku nostalgia akan suasana magic. Suasana berpetualangan. Ceritanya sangat rinci dan detail. 

⭐ 4.2 / 5.0

Jumat, 08 Januari 2021

Re: (Review Buku)


Judul: Re: 
Penulis: Maman Suherman 
Penerbit: POP, Jakarta, 2014
Tebal halaman: 160 hlm, 13,5x20 cm 
ISBN 13: 9786026208316

Pertama-tama, saya mengucapkan terimakasih karena buku ini merupakan hadiah giveaway yang diadakan oleh Gerakan One Week One Book dan Kang Maman. Aku merasa beruntung memenangkan giveaway tersebut dan mendapatkan buku ini.


Blurb
"Panggil aku: Re:!"
"Pekerjaanku pelacur!"
"Lebih tepatnya, pelacur lesbian!"
Pertemuan dengan Re:, si pelacur lesbian, mengubah jalan hidup Herman. Semula, mahasiswa Kriminologi itu menganggap Re: sekadar objek penelitian skripsinya. Namun, yang terjadi malah sebaliknya.
Kisah hidup Re: yang berliku menyeret Herman hingga jauh ke dalam. Herman terpaksa terlibat dalam sisi tergelap dunia pelacuran yang bersimpah darah, dendam dan airmata.

Herman, seorang mahasiswa tingkat akhir jurusan Kriminilogi dan juga bekerja sampingan sebagai jurnalis, menyusun tugas akhir skripsi. Skripsi yang herman kerjakan mengambil tema pelacuran di Jakarta. Hal ini membawa herman terjun dan terlibat langsung ke dalam dunia prostitusi. Dengan latar cerita tahun 80-an, Re: merupakan salah satu wanita tuna susila yang terjebak di dunia pelacuran. Kisah hidup Re: yang penuh lika liku membawanya ke dunia gelap. Herman membantu Re: dengan menjadi supir pribadinya untuk mengantarkan Re: saat melakukan "pekerjaannya". Hal ini bertujuan untuk mengumpulkan data mengenai dunia pelacuran  lesbian di Jakarta.

Re:, merupakan tokoh utama dalam cerita ini. Dia dilahirkan tanpa kehadiran seorang ayah, ya dia anak diluar nikah. Ibunya meninggal dunia saat dirinya berusia 10 tahun. Neneknya selalu menyebut dirinya "anak haram". Karena kurangnya kasih sayang dari keluarga, Re: tumbuh menjadi anak yang pendiam dan tertutup. Menarik diri dari kehidupan sosial. Saat Re: memasuki masa masa SMA, dia menjalin hubungan dengan guru lesnya dan teman sekolahnya, sampai dia melakukan hubungan yabg tidak layak dilakukan. Hingga akhirnya Re: hamil. Karena takut dengan kemarahan neneknya, Re: melarikan diri dari rumah, sampai dia terdampar di kota Jakarta dan diajak tinggal dengan Mami Lina. Mami Lina yang ternyata adalah boss besar, boss dalam tanda kutip, dalam dunia prostitusi. Secara tidak sengaja, Re: mau tidak mau masuk lebih dalam ke dunia prostitusi yang kejam dan gelap.

Lalu, kemana anak Re:?
Anak Re:, Melur namanya. Dia tumbuh menjadi anak yang ceria, gadis cantik yang ceria bahkan tidak tahu bahwa Re: adalah ibu kandungnya. Re: tidak sanggup untuk bertemu dengan putri kecilnya yang dia titipkan kepada orang kepercayaan Re:.

Lalu, bagaimana kisah Re: selanjutnya?
Kalian bisa membaca kisah Re: ini, kita jadi tahu secara jelas kisah pelacuran yang sudah marak di era 80-an.

Banyak hal yang membuatku bergidik ngeri dan miris. Bayangkan di tahun 80an saja sudah banyak pelaku LGBT. Kehidupan kelam dan kejam di dunia prostitusi yang minim dengan keadilan, diceritakan secara gamplang oleh Kang Maman Suherman. Dari kisah kematian teman Re:, Sinta, yang penuh dengan tanda tanya. Tidak terlalu diusut oleh pihak kepolisian.

Menurut cacatan penulis, karena diangkat dari skripsi, tentu sebagian besar lokasi, tempat, dan peristiwa dalam cerita ini juga bukan fiksi semata. Oleh sebab itu banyak yang disamarkan. Beberapa tempat dugem dan hiburan malam masih bisa dikunjungi hingga hari ini, tapi banyak juga yang sudah pindah atau berubah fungsi.
.
Novel ini merupakan novel dewasa, 18+.


Jumat, 01 Januari 2021

Buku Favoritku di Tahun 2020


.
Tahun 2020 target membacaku sebenarnya 35 buku. Aku naikan dari tahun 2019 yang hanya 20 buku hahaha.
Tapi ternyata di tahun ini, yang berhasil aku baca sebanyak 30 buku. Lumayan lah naik 😁
.
Dari 30 buku yang aku baca di tahun 2020 ini.
Berikut adalah 5 buku favoritku:
1. Aroma Karsa, karya Dee Lestari
2. Tak Masalah Jadi Orang Biasa, karya Urfa Qurrota Ainy
3. Arah Musim, karya Kurniawan Gunadi
4. Selena, karya Tere Liye
dan,
5. Nebula, karya Tere Liye
.
Sebenarnya lebih dari lima. Tapi pada akhirnya aku memutuskan lima buku saja hehe.
Aku berharap di tahun 2021, target bacaku tercapai.
.
Apakah buku favoritmu juga ada disalah satu daftar buku favoritku? Hehe 😁✌️